Lidik.id, JAKARTA – Petinju nasional Daud “The Senator” Yordan menanggapi insiden dalam duel tinju selebritas El Rumi vs Jefri Nichol yang ramai dibicarakan di media sosial. Laga bertajuk Superstar Knockout Vol. 3 itu digelar di Jakarta International Convention Center (JICC), Minggu (10/8/2025).
Pertarungan yang dijadwalkan berlangsung lima ronde tersebut hanya berjalan sekitar 38 detik. Wasit menghentikan laga setelah melihat Jefri tak mampu mempertahankan diri. El Rumi pun dinyatakan menang technical knock out (TKO). Kemenangan ini menjadi yang kedua bagi El atas Jefri, setelah pertemuan pertama pada 2023.
Dislokasi Bahu
Usai laga, Jefri mengungkapkan bahwa ia mengalami dislokasi bahu.
“Kronologisnya, gue mukul angin sehingga bahu mengalami dislokasi dan nggak bisa naik,” ujarnya kepada media.
Sekitar 30 detik sejak ronde pertama dimulai, Jefri terlihat menepuk-nepuk bahu kanannya dengan tangan kiri. Setelah itu, ia menerima 7–8 pukulan telak di kepala sebelum wasit menghentikan pertarungan.
Pandangan Daud Yordan
Menanggapi keputusan wasit, Daud Yordan menilai tindakan tersebut sudah tepat.
“Apa yang dilakukan wasit sudah sesuai aturan tinju,” ujarnya, yang dikutip dari Kompas.com, Senin (11/8/2025) pagi WIB.
Menurut Daud, wasit tidak perlu menunggu hasil pemeriksaan medis untuk menghentikan laga jika melihat petinju dalam kondisi berbahaya.
“Tidak perlu menunggu medical check jika sudah membahayakan,” katanya.
Tugas Wasit
Berdasarkan peraturan tinju internasional yang dikutip dari England Boxing dan ABC Boxing, wasit memiliki tanggung jawab melindungi atlet yang cedera serta memastikan keselamatannya. Jika petinju tak dapat melindungi diri, wasit wajib menghentikan pertarungan untuk mencegah cedera lebih parah.
Dalam ajang tinju resmi, wasit akan memanggil dokter ringside untuk memeriksa kondisi petarung. Jika dokter menyatakan petinju tak bisa melanjutkan, laga dihentikan dan lawan dinyatakan menang. Apabila cedera terjadi akibat pukulan sah, hasil pertandingan biasanya diputuskan sebagai TKO atau Referee Stopped Contest (RSC).







Discussion about this post