Lidik.id, Jakarta – Sebuah video karaoke yang diduga menampilkan aktor Ricky Harun bersama seorang perempuan ramai diperbincangkan di media sosial sejak Sabtu pagi, 17 Januari 2026. Video tersebut memicu beragam spekulasi dari warganet terkait sosok pria yang terekam dalam rekaman singkat itu.
Dalam video yang beredar, tampak seorang pria mengenakan kaus hitam dan kacamata. Sejumlah warganet menduga pria tersebut adalah Ricky Harun, meski hingga kini belum ada konfirmasi resmi mengenai identitasnya. Dugaan tersebut muncul lantaran kemiripan fisik yang dinilai menyerupai aktor tersebut.
Seiring viralnya video, sebagian warganet menilai rekaman tersebut merupakan video lama. Hal itu didasarkan pada tidak adanya keterangan waktu perekaman serta penampilan pria dalam video yang dinilai tampak lebih muda dan lebih kurus dibandingkan kondisi Ricky Harun saat ini.
“Video lama deh itu, kelihatan masih muda banget itu si Ricky,” tulis seorang warganet dalam kolom komentar.
Di sisi lain, sejumlah warganet lainnya menilai aktivitas dalam video tersebut tidak bermasalah. Mereka menyoroti bahwa pria dalam rekaman tidak berada berdua saja, melainkan bersama beberapa orang lain.
“Kan dia nggak berduaan? Banyak teman. Apa kalau sudah jadi orang saleh nggak boleh bersenang-senang?” tulis warganet lainnya.
Hingga berita ini diturunkan, Ricky Harun belum memberikan klarifikasi terkait video yang beredar. Istrinya, Herfiza Novianti, juga belum menyampaikan tanggapan terbuka mengenai isu tersebut.
Dengan belum adanya penjelasan resmi dari pihak terkait, publik diimbau untuk bersikap bijak dan tidak terburu-buru menarik kesimpulan atau menghakimi berdasarkan potongan video yang belum terverifikasi kebenarannya.







Discussion about this post